Ketua Steering Committee (SC) Musda III DPD PAN Kab. Pringsewu Menyerahkan Berkas Calon Formatur dan Peserta Musda
Ketua Steering Committee (SC) Musda III DPD PAN Kabupaten Pringsewu Saudara Drs. Buraidi menyerahkan berkas pendaftaran kepada Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Provinsi Lampung yang diterima oleh Saudara Firman Seponada selaku Sekretaris BPOK DPW PAN Provinsi Lampung. Rabu, 18/11/2020.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua SC. Saudara Drs. Buraidi menuturkan, "Bahwa panitia Musda DPD PAN Kabupaten Pringsewu yang ke 3 telah selesai melaksanakan tahapan pelaksanaan Musda, diantaranya penerimaan calon formatur, artinya berkas-berkas Formatur sudah lengkap dan kami serahkan ke DPW, adapun nama-nama calon Formatur tersebut adalah:
- Asa Attorida El Hakim, S.E., M.M.
- Safruddin, S.Hi.
- Hartono Rosadi, S.E.
- Mustopa
- Eko Andriono, S.T.
- Drs. Buraidi
- Irwan Chaniago
- Dudi Iskandar
- M. Isa Anshari
- Ali Akhyar
- Roy imam Nurachman, S.T,. M.M.
"Semua daftar peserta juga sudah diserahkan sesuai dengan SK DPD, DPC, dan DPRt PAN Se-Kabupaten Pringsewu. Berkas yang diserahkan ke DPW sebagai calon Formatur sudah memenuhi persyaratan, selanjutnya DPW akan memverifikasi dan dilanjutkan ke DPP PAN. Mengenai waktu, tanggal, bulan dan tahun pelaksanaannya kita semua sedang menunggu instruksi dari DPP. Sementara kepada semua kawan-kawan panitia agar siap-siap untuk bekerjasama dan tetap semangat, jangan ada yang melupakan tugas dan tanggung jawabnya sesuai hasil keputusan Rapat bersama pengurus harian DPD PAN Pringsewu. Ujar-nya."
Sementara Saudara Firman Seponada selaku Sekretaris bidang BPOK berujar, "Hingga malam hari ini sekitar pukul 21.45. WIB. sudah masuk 6 (enam) kabupaten yang menyerahkan berkas kepesertaan maupun calon anggota Formatur. Adapun kabupaten tersebut adalah Kabupaten Mesuji, Pringsewu, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat, Lampung Barat dan Tanggamus, sementara untuk Kabupaten
Lampung Utara setelah saya telepon akan menyerahkan berkasnya hari ini (Kamis, 18/11/2020). Sementara Kabupaten Kota yang menyelenggarakan PILKADA akan ditunggu Berkasnya paling lambat tanggal 20/11/2020" Pungkasnya. [EKO ANDRIONO]